• icon(0251) 8360688 Kampus Pajajaran
    (0251) 8343980 Kampus Mayor Oking
  • iconinfo@unbin.ac.id

Jalan Raya Pajajaran No. 100, Kota Bogor 16153,
Jalan Mayor Oking Jayaatmaja No.27, Kota Bogor 16124

icon

Butuh Bantuan? Hubungi

(0251) 8360688 Kampus Pajajaran
(0251) 8343980 Kampus Mayor Oking

S1 Sistem Informasi

S1 Sistem Informasi

Program Studi S1 Sistem Informasi menekankan pada kemampuan individu dalam merancang, mengembangkan dan menerapkan sistem informasi sebagai aset utama organisasi. Kuriulum ditekankan pada bagaimana memastikan agar teknologi dan sistem informasi yang dimiliki selaras dengan strategi bisnis perusahaan agar dapat tercipta keunggulan kompetitif dalam bersaing.

Keahlian

  • Business Analyst

    Mampu menganalisa, mendesain proses dan sistem, mengintegrasikannya dengan teknologi, memahami struktur kebijakan dan operasi dari suatu organisasi dan merekomendasikan solusi yang memungkinkan organisasi untuk mencapai tujuannya.

  • Manajer Sistem dan Teknologi Informasi

    Mampu merancang dan mengelola arsitektur Sistem Teknologi Informasi, serta menyusun solusi kebutuhan untuk memenuhi kebutuhan yang bersifat strategis dan taktikal.

  • Data Scientist

    Mampu mengumpulkan, mengolah dan menganalisa data menggunakan berbagai algoritma untuk menghasilkan informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan suatu organisasi atau badan usaha.

  • Data Analyst

    Mampu menganalisis dan menerjemahkan data menjadi laporan yang dapat membantu perusahaan membuat keputusan bisnis.

VISI

Menjadi program studi yang memiliki daya saing global dalam pemenuhan standar kebutuhan di bidang sistem informasi dan penerapan perangkat pengambil keputusan berbasis sistem informasi pada tahun 2045.

MISI

  • Melaksanakan pengajaran bidang sistem informasi dengan penekanan pada pengelolaan sistem informasi korporasi, dan penerapan perangkat pengambil keputusan berbasis sistem informasi
  • Melaksanakan penelitian dan kajian penerapan sistem informasi untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan penerapannya untuk masyarakat
  • Memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui bidang-bidang pengabdian terkait dengan penerapan sistem informasi
  • Menyelenggarakan kerjasama dan kemitraan yang saling menguntungkan berdasarkan nota kesepakatan Fakultas dengan Institusi lain dalam bidang sistem informasi

TUJUAN

  • Menjadikan Program Studi Sistem Informasi dengan penekanan pada pengelolaan sistem informasi korporasi, dan pengembangan perangkat pengambil keputusan berbasis sistem informasi
  • Menjadikan program studi yang mampu menghasilkan produk inovasi melalui penelitian di bidang Sistem Informasi
  • Menjadikan program studi yang mampu berperan dalam mengembangkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan pengabdian masyarakat dibidang Sistem Informasi
  • Menjadikan program studi yang mampu melakukan kerjasama dengan insititusi dalam dan luar negeri

SASARAN

  • Terwujudnya proses pembelajaran yang berfokus pada bidang sistem informasi korporasi, dan pengembangan perangkat pengambil keputusan berbasis sistem informasi
  • Terlaksananya Penelitian yang menghasilkan produk inovasi melalui penelitian di bidang Sistem Informasi
  • Terlaksananya pengabdian kepada masyarakat di bidang sistem informasi yang mampu berperan dalam mengembangkan kesejahteraan masyarakat
  • Meningkatnya kerjasama penelitian dan pengabdian masyarakat dengan mitra baik dalam negeri maupun luar negeri